Beri Salam Pada Sang Waktu
Beri salam pada sang waktu, dimana ia tak tentu menyapa
kita, dimana kita tak pernah menyadari arti penting keberadaannya.
Beri salam pada sang waktu, dimana kita selalu membuangnya
tiap kali ia datang, dimana kita selalu merasa dia tak pernah ramah menyapa.
Beri salam pada sang waktu, saat kita terlalu menyesal ia
sebentar singgah, saat kita terdiam tak bergerak, dan saat kita tak pernah
menghargainya.
Beri salam pada sang waktu, saat kita selalu selalu
terlambat menyadari, saat kita kehilangannya, saat kita berhenti.
Beri salam pada sang waktu, saat mata kita…telinga
kita…mulut kita…kulit kita…tangan kita…kaki kita…pernafasan kita dan saat hati
kita berhenti berdetak, saat semua sudah terlambat.
Beri salam pada sang waktu, bersikaplah ramah terhadapnya,
nikmati setiap kedatangannya, jamu ia saat ia menyapa…karena sang waktu amat
sangat berharga, ia hanya datang sekali, ia hanya singgah sekali, ia hanya
menyapa kita sekali dalam setiap episode kehidupan kita…
Pojok Kamar Biru-Bekasi 10042012, 11.09 PM
Teruntuk seorang teman yang saat ini sedang nikmat tertidur,
sampai jumpa kawan, semoga ALLOH mempertemukan kita di surge NYA yang indah…
Tidak ada komentar:
Posting Komentar